KOPASHAS.COM – Debat kandidat Calon Wakil Gubernur (Cagub) Jambi dilaksanakan malam ini, Minggu (10/11/2024), di Abadi Convention Center (ACC) kawasan Pasar, Kota Jambi.
Pada Debat kedua Cawagub Jambi malam ini yang bertemakan “Tata Kelola Pemerintahan yang Baik dan Sosial Budaya”,
Terlihat pasangan calon nomor urut 02 Al Haris – Abdullah Sani, tampak kompak dengan mengenakan kemeja biru bercelana panjang hitam.
Cawagub paslon nomor urut 02 Abdullah Sani menjawab pertanyaan paslon nomor urut 01 dengan santai dan jelas tentang kesejahteraan suku anak dalam saat sesi tanya jawab dimulai.
BACA JUGA: Blunder!! Sudirman: Tidak Penting Membangun Islamic Center dan Sport Center di Jambi
Cawagub 01 Sudirman tampak emosi setelah menerima jawaban yang jelas dan terukur.
“Kami salut dengan pak Abdullah Sani menjawab pertanyaan pak Sudirman dengan tegas sehingga membuat pak Sudirman bengong,” ungkap salah satu penonton debat kandidat.
Dia menyatakan bahwa, dibandingkan dengan Sudirman, Abdullah Sani tampaknya memiliki dominasi dalam debat berkat pengalamannya yang luas dalam mensejahterakan masyarakat dan berbicara dengan data.
Untuk diketahui, hingga saat ini Debat kandidat Calon Wakil Gubernur Jambi masih berlangsung.